Translate into :

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

SuperStar Virgo, Singapore


Genting Hongkong Limited, sebelumnya disebut dengan Star Cruises Limited adalah salah satu anak perusahaan yang tergabung di dalam Genting Group, konglomerasi yang pioner dalam bidang usaha jasa, terutama hiburan.
Bisnis utama dari perusahaan adalah pelayaran, dalam hal ini kapal pesiar di bawah merek Star Cruises dan Norwegian Cruise Line (NCL).
Star Cruises bersama dengan NCL merupakan operator cruise terbesar ke 3 di dunia yang memiliki 18 armada kapal pesiar; di antaranya SuperStar Libra (Taiwan), SuperStar Pisces & SuperStar Aquarius (Hongkong) dan SuperStar Virgo (Singapore), yang melayani lebih dari 200 tempat tujuan wisata di seluruh dunia. 
Genting Hongkong kemudian membangun kawasan wisata terpadu di bawah bendera Resorts World. Dan Resorts World yang pertama dibuka untuk umum adalah Resorts World Manila, pada Agustus 2009 disusul dengan Resorts World Sentosa, Singapore tahun 2010.

Spesifikasi kapal :
  • Nama kapal : MV SUPERSTAR VIRGO
  • Panjang : 268 m (879 ft)
  • Lebar : 32 m (106 ft)
  • Kecepatan : 25.5 knots
  • Jumlah cabin : 935
  • Kapasitas Penumpang : 1.870
  • Dibangun tahun 1996 di Jos.L.Meyer Shipyard, Papenburg, Jerman
  • Diterima Star Cruises Agustus 1999
Star Virgo melayani rute Singapore, Malaysia, Vietnam dan Thailand. Jadwal keberangkatan (tour itinerary) berubah setiap musim sehingga Anda harus mengeceknya terlebih dahulu baik untuk tour 2 malam, 3 malam atau 5 malam. Silakan klik di sini... 



Keliling Dunia Gratis © 2008 Template by:
SkinCorner
>